Sebelumnya, saya kerap hidup nomaden dan juga berpindah tempat kerja. Saya pernah menjadi seorang reporter, dosen, pendidik di Taman Penitipan Anak, serta guru SMA.
Karena itu di dalam blog ini, saya menuliskan berbagai pengalaman saya saat bekerja sebelumnya. Selain itu ada juga berbagai tulisan saya tentang berbagai hal yang saya alami sehari-hari dan menurut saya menarik.
Pencapaian saya hingga kini di bidang kepenulisan:
- Tulisan saya pernah dimuat di Majalah Bobo, Bravo, Girls, Kawanku, Femina, serta Koran Kompas Anak, dan Jawa Pos.
- Pernah masuk dalam enam besar finalis untuk kategori penulis di ajang Adira Faces Of Indonesia tahun 2014
- Juara 3 Lomba Foto Majalah Destinasi tahun 2014
- Pemenang page view terbanyak di lomba yang diadakan oleh Tempra dan Blogger Perempuan tahun 2017. (link di sini)
- Pemenang favorit di lomba blog yang diadakan So Good Cerdik dan Kumpulan Emak Blogger (KEB) tahun 2018. (link di sini)
Terima kasih sudah berkenan membaca blog ini.
Post a Comment
Post a Comment